Mengenal Empon-Empon yang Kaya Manfaat Untuk Tubuh
Manfaat rempah-rempah dipercaya mampu mengurangi kerusakan sel-sel tubuh dan melawan peradangan.
Itu semua berkat bahan kimia menyehatkan bernama phytochemical yang terkandung di dalamnya. Mengkonsumsi rempah-rempah dipercaya dapat menurunkan resiko beberapa penyakit di dalam tubuh.
Yuk simak ulasan beberapa rempah berikut ini:
- Kunyit
Kandungan kurkumin di dalam kunyit memiliki efek antioksidan dan antiradang yang baik bagi kesehatan tubuh. Penelitian menunjukkan bahwa kunyit bisa menyembuhkan pilek, mengobati bekas luka, meringankan gejala arthritis, mengurangi kolesterol, mencegah pikun dan kanker, memelihara fungsi hati dan otak, serta mengatasi infeksi. - Jahe
Beberapa studi menunjukkan bahwa jahe memiliki sifat antiradang dan antioksidan yang kuat, serta baik untuk meredakan mual, nyeri terkait menstruasi, osteoarthritis, dan meredakan flu. - Kayu Manis
Penelitian di laboratorium juga menunjukkan bahwa kandungan antioksidan dan zat lain di dalam kayu manis juga dapat membantu mengontrol kadar gula darah, kolesterol, dan tekanan darah, serta memperbaiki fungsi otak. Kayu manis juga memiliki sifat antibakteri. - Temulawak
Di dalam temulawak terdapat banyak zat yang bermanfaat, mulai dari protein, serat, mineral, dan kurkumin. Selain itu, terdapat tiga zat aktif yang terkandung dalam temulawak, yaitu: Germakron, yang bersifat antiradang dan menghambat pembengkakan. P-toluilmetilkarbinoldan seskuiterpen d-kamper, meningkatkan produksi dan empedu. Serta Turmeron, sebagai antimikroba.
Nah, di zaman modern seperti sekarang ini kita bisa mendapatkan manfaat dari empon-empon tersebut dalam bentuk yg Iebih praktis untuk dikonsumsi. Dan pastikan kita mengkonsumsi empon-empon yg diolah dengan standar Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik (CPOTB)
Sudah paham kan fungsi dari berbagai jenis empon-empon yang bermanfaat untuk badan ? untuk mendapatkan info lainnya bisa kunjungi artikel kami yang lain atau media sosial official kami