• admin@herbalindoutama.co.id
  • Gondowangi, Sawangan, Magelang 56481

Depresi: Pengertian, Gejala, dan Obat Herbalnya

Oleh dr. Didit Aktono Hadi — Selasa, 15 April 2025

Depresi

Depresi merupakan gangguan suasana hati yang menyebabkan perasaan sedih dan kehilangan keinginan atau minat yang berlangsung terus-menerus, setidaknya selama dua pekan. Depresi berbeda dengan rasa sedih atau kesedihan yang dialami. Depresi memerlukan pengobatan jangka panjang.

Gejala Depresi

Gejala depresi yang dialami bervariasi, biasanya dialami setiap hari, sepanjang hari, dalam kurun setidaknya selama 2 pekan, antara lain:

  • Merasa sedih.
  • Mudah tersinggung, mudah marah.
  • Kehilangan minat dan kesenangan pada aktivitas.
  • Mudah cemas dan gelisah.
  • Kehilangan nafsu makan, atau sebaliknya nafsu makan yang hebat.
  • Gangguan tidur (susah tidur, banyak tidur).
  • Berat badan turun, atau sebaliknya berat badan bertambah pesat.
  • Kesulitan berpikir, mengingat dan membuat keputusan.
  • Merasa lelah, tak bertenaga.
  • Merasa bersalah yang berlebihan.
  • Merasa harga diri yang rendah.
  • Merasa tidak berguna.
  • Putus asa dan kehilangan harapan tentang masa depan.
  • Berpikir tentang kematian, bahkan ide bunuh diri.
  • Depresi bisa menampakkan gejala yang parah, sehingga menimbulkan masalah yang nyata, seperti di keluarga, lingkungan pekerjaan, hingga sosial masyarakat.

Pada anak-anak dan remaja, gejala depresi yang dialami menyerupai orang dewasa:

  • Pada anak-anak, gejalanya merasa sedih, mudah marah, khawatir, merasa nyeri dan sakit, tak mau sekolah, berat badan turun/kurang.
  • Pada remaja, gejalanya merasa sedih, mudah marah, mudah tersinggung, merasa tak berharga, tak mau sekolah, makan dan tidur banyak, menghindari interaksi sosial, merokok dan narkoba, mabuk-mabukkan, menyakiti diri sendiri.

Episode Gangguan Depresi

  • Depresi Episode Tunggal, episode pertama dan satu-satunya yang dialami pasien.
  • Depresi Berulang, pasien memiliki riwayat setidaknya 2 kali episode depresi.
  • Gangguan Bipolar, episode depresi bergantian dengan periode gejala panik, seperti euforia, mudah marah, aktivitas meningkat, kelebihan energi, banyak bicara, merasa harga diri yang meningkat, kurang tidur, hingga perilaku ceroboh.

Fakta Unik & Tips

Fakta Unik

  • Sebanyak 3.8% populasi menderita depresi.
  • 1 dari 6 orang pernah mengalami depresi dalam kehidupan mereka.
  • Wanita lebih sering mengalami episode depresi.
  • 1 dari 3 wanita mengalami episode depresi berat.
  • Depresi bisa dialami siapapun, umumnya muncul pada usia remaja akhir hingga pertengahan usia 20-an.

Tips

  • Istirahat cukup.
  • Butuh empati orang-orang sekitarnya (keluarga, lingkungan kerja).
  • Bila perlu, pertimbangkan untuk memperoleh bantuan dari layanan kesehatan.
  • Awasi bila aktivitas yang dilakukan membahayakan diri pasien dan orang lain.

Obat Herbal Depresi

Dewasa (Pilihan 1)

Dewasa (Pilihan 2)


dr. Didit Aktono Hadi, Dokter & Praktisi Pengobatan Herbal, Konsultan Medis, dan Marketing Management Support di Herbal Indo Utama.

Disalin dari aplikasi Atlas Terapi Herbal, tersedia di Play Store.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *